Kultum Subuh oleh Mas Rio
Materi Murtad
pada hari Sabtu, 10 Agustus 2024 di Masjid Panti Asuhan ‘Aisyiah Kabupaten Nganjuk, setelah sholat subuh mas rio salah satu santri LKSA menyampaikan Kuliah subuh dibawah bimbingan eyang kakung Bapak Drs H. Abdul Ghafur M.si, berkaitan masalah Murtad. kata mas rio melalui buku yang dia baca “Murtad ialah orang Islam yang keluar dari agamanya, berganti agama. Perbuatan semacam ini dinamakan “Riddah” yang menyebabkan iman seseorang gugur. Murtad bisa disebabkan oleh syirik; menyangkal salah satu atau seluruh rukun Islam dan rukun Iman; menghina atau mempermainkan agama; menghalalkan yang haram dan mengharamkan yang halal. Murtad radalah termasuk perbuatan dosa besar yang mengantarkan seseorang menjadi penghuni neraka kelak pada hari kiamat Dalam hal ini Allah menegaskan dalam Al-Qur’an surat Al-Baqarah ayat 217:”Barangsiapa yang murtad (kembali kepada kekafiran) di antara kamu dari agama Islam, lalu dia mati dalam kekafiran (pula) maka mereka itulah yang sia-sia amalan mereka di dunia dan di akhirat dan mereka itulah penghuni”.
kemudian acara ditutup lewat penjelasan ulang dan penjabaran oleh Eyang Ghafur terkait makna murtad.
